Kesaksian Warga
Seorang saksi mata, Anwar, mengaku terakhir kali melihat korban sekitar pukul 20.00 WIB pada 27 Januari 2025 saat mereka pulang dari kebun.
Korban yang saat itu bersama istri dan anaknya sempat menitipkan sepeda motor mereka karena kondisi hujan deras dan jalan yang tertutup air hujan, sehingga sulit dikendarai.
Setelah itu, keluarga tersebut melanjutkan perjalanan dengan berjalan kaki di jalan beton yang menanjak dan curam.
Pencarian terhadap satu korban yang masih hilang terus dilakukan oleh tim SAR. Masyarakat setempat berharap agar korban dapat segera ditemukan dan keluarga yang ditinggalkan diberi kekuatan dalam menghadapi musibah ini.
Editor : Armia Jamil
Artikel Terkait