LHOKSEUMAWE, iNews.id – Menjelang HUT Partai Golkar ke-58, Pengurus Dewan Pimpinan Daerah (DPD) II Partai Golkar Kota Lhokseumawe menggelar zikir bersama yang dilaksanakan di Kantor DPD setempat, Jl. Keumalahati, Kecamatan Banda Sakti, Lhokseumawe, Jumat, 14 Oktober 2022.
Sebelum zikir dimulai, terlebih dahulu mengikuti arahan dari Ketua Partai Golkar Aceh, TM Nurlif secara online, kegiatan itu turut diikuti para kader serta pengurus Partai Golkar Kota Lhokseumawe.
Ketua DPD-II Partai Golkar Kota Lhokseumawe, Nila Rufaida, S.H., S.P.N., mengatakan, dalam rangka memperingati HUT Partai Golkar ke-58 itu pihaknya ingin meraih kemenangan dengan menyatukan sikap, tujuan, persepsi untuk menjadi suatu kekuatan. Pada intinya, Partai Golkar ingin menyentuh hati rakyat sehingga mereka merasa bahwa Golkar adalah pilihan yang tepat.
"Selain zikir ini, kita akan mengadakan jalan sehat atau jalan santai menyambut HUT Partai Golkar ke-58 pada 16 Oktober 2022. Kegiatan ini dilakukan secara serentak seluruh Indonesia. HUT ke-58 Golkar ini jatuh pada 20 Oktober 2022," kata Nila Rufaida, kepada wartawan, didampingi Sekretaris DPD-II Partai Golkar Kota Lhokseumawe, H. Jailani Usman, S.H., M.H., dan Bendaharanya.
Untuk itu, Nila menyebutkan, diharapkan kepada semua kader Golkar khsusnya di Lhokseumawe untuk ke depan agar bekerja keras dengan menyentuh hati rakyat serta kerja nyata. Secara politik, kegiatan ini erat kaitannya dengan target pemenangan Partai Golkar pada Pemilu 2024 mendatang.
Editor : Armia Jamil