LHOKSEUMAWE, iNews.id - Berkurban bagi yang mampu pada setiap lebaran Idul Adha atau Hari Raya Haji sangat dianjurkan bagi orang islam untuk mendekatkan diri kepada Allah SWT.
Di Kota Lhokseumawe, warga Banda Masen, Kecamatan Banda Sakti, mereka sangat antusias untuk berkurban sapi dan kambing yang berlangsung di halaman Meunasah setempat, Minggu (10/07/2022)pagi.
Dalam berkurban sapi mereka secara swadaya membuat kelompok 7 orang agar bisa berkurban setiap tahun. Masing-masing mereka setiap bulan mengumpulkan uang setoran dengan jumlah tertentu untuk bisa membeli seekor sapi saat menjelang hari Raya Idul Adha.
Pada tahun 2022 ini, jumlah sapi yang dikurbankan sebanyak 8 ekor dan kambing 21 ekor, tentu jumlah tersebut lumayan banyak bagi warga yang rata-rata berpenghasilan rendah.
Jumlah hewan kurban bila dibandingkan dengan tahun sebelumnya hanya berkurang satu ekor lembu ini akibat pandemi covid 19.
Anjuran untuk berkurban selalu dihimbau oleh panitia kurban dan juga oleh petuah desa yang sering disampaikan oleh para teungku penceramah dalam setiap acara keagamaan baik di Masjid ataupun di Meunasah.
Tgk Jafar Ibrahim Ketua Tuha Peut Desa Banda Masen didampingi Tgk Nouval Imum desa dan panitia kurban mengatakan, pelaksanaan kurban tahun ini berjalan dengan baik dan lancar.
Menurut Tgk Jafar, di tengah pandemi covid 19 mulai berangsur hilang, warga semakin antusias untuk berkurban. “ Alhamdulillah untuk tahun ini berjalan dengan baik, kalau dilihat dari segi jumlah mungkin belum ada penambahan tapi kalau dilihat dari kondisi saat ini kita baru selesai pandemi kami sendiri tidak menduga bahwa almhadulillah tahun ini bisa mencapai lembu atau sapi 8 ekor dan kambing 21 ekor”, ungkapnya.
Tgk Jafar Menambahkan, penerima bantuan kurban akan diberikan kepada fakir miskin sesuai penerima bantuan zakat fitrah setiap tahun.
Pihak panitia kurban juga menghimbau warga agar setiap tahun mau berkurban untuk saling membagi dan berkurban karena merupakan perintah dalam agama islam yang sangat dianjurkan bagi warga yang mampu.
Editor : Armia Jamil