LHOKSEUMAWE, inewsLhokseumawe.id - Kapolres Lhokseumawe, AKBP Henki Ismanto, S.I.K., memimpin upacara serah terima jabatan (sertijab) Wakapolres dan Kasat Intelkam Polres Lhokseumawe, senin (23/12/2024) pagi.
Kegiatan berlangsung di lapangan Tribrata Polres Lhokseumawe ini, dihadiri oleh pejabat utama, para Kapolsek, serta sejumlah personel.
Dalam sambutanya, AKBP Henki Ismanto, S.I.K mengucapkan terima kasih kepada pejabat lama atas dedikasi dan kontribusinya selama bertugas di Polres Lhokseumawe. "Semoga pengalaman yang diperoleh dapat menjadi bekal dalam menjalankan tugas di tempat yang baru," ucap AKBP Henki saat acara Ramah tamah di Gedung Serba Guna Polres Lhokseumawe.
Ia juga menyampaikan harapan kepada pejabat baru untuk segera beradaptasi dan melanjutkan program-program yang telah berjalan, terutama dalam menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas). "Jabatan adalah amanah. Saya harap saudara dapat melaksanakan tugas ini dengan penuh tanggung jawab, profesional, dan humanis," tegasnya.
Dalam prosesi tersebut, jabatan Wakapolres Lhokseumawe diserahterimakan dari Kompol Dedy Darwinsyah, SE, MM kepada Kompol Salmidin, SE sementara Kasat Intelkam diserahterimakan dari AKP Rudi Patar M. Siahaan, SH kepada AKP Zakiul Fuad, SH.
Selain itu, Kapolres Lhokseumawe juga menyampaikan penghargaan dan ucapan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Kompol (Purn) Ahmad yani, SH yang telah memasuki masa purna tugas.
Kegiatan ini ditutup dengan pelepasan pejabat lama dan personil Purna tugas dengan tabur bunga. Prosesi berlangsung khidmat dengan suasana penuh kehangatan dan kebersamaan.
Editor : Armia Jamil
Artikel Terkait