ACEH UTARA, iNews.id - Dalam rangka gebyar kemerdekaan Indonesia yang ke 77, Lembaga Elmansyur Peduli kembali menyerahkan beasiswa pendidikan santunan autisme dan juga penyerahan hadiah dan bingkisan untuk anak-anak SLB YPAC di sekretariat Elmansyur Peduli Sp KKA Paloh Lada Dewantara, Kamis (18/08/2022).
Dalam kegiatan tersebut Elmansyur juga mengadakan donor darah bekerjasama dengan PMI Cabang Aceh Utara pada kegiatan donor darah tersebut terkumpul 35 kantong darah, donor darah merupakan agenda rutin yang di adakan setiap bulannya oleh lembaga Elmansyur Peduli
Camat Dewantara Nawafil Mahyuda, S.STP sangat mendukung serta mengapresiasi setiap kegiatan yg di adakan lembaga Elmansyur Peduli,sama dengan tahun sebelumnya Elmansyur Peduli tahun ini juga mengadakan gebyar kemerdekaan dan pada tahun ini Elmansyur Peduli berbagi kebahagian dengan memberikan santunan untuk anak-anak autisme dan juga mengadakan perlombaan antar siswa di Sekolah luar biasa SLB YPAC Dewantara
" Kami angkat hormat dan salut kepada Elmansyur Peduli untuk seluruh kegiatan yang progresnya semakin hari semakin meningkat,dengan jangkauan semakin luas,kami akan terus mensupport akan setiap kegiatan Sosial yang di adakan oleh Elmansyur paduli," tutupnya
Sementara itu, Humas PT PIM Nasruddin, Lembaga Elmansyur Peduli patut di apresiasi dan juga management PT PIM akan terus mensupport atas setiap kegiatan Sosial yang di adakan Elmansyur Peduli.semoga selanjutnya akan terus meningkat.
Ketua Elmansyur Peduli,Mansuri ST, dalam wawancara, sangat berterimakasih kepada seluruh para donatur yang selama ini selalu mendukung kegiatan peduli,seperti PT PIM yang merupakan Donatur tetap infaq beras setiap bulannya,dan juga KITABISA.COM dan seluruh orang baik.
Turut hadir Muspika Dewantara,Humas PT PIM,kapus Dewantara dan kapus Banda Baro, Guru SLB YPAC dan juga siswa,dan seluruh undangan.
Editor : Armia Jamil
Artikel Terkait